Core Values YKP BNI, BISA !
Dalam dunia organisasi,
memiliki pondasi yang kuat dan nilai-nilai yang jelas merupakan faktor penting
dalam mencapai keberhasilan jangka panjang. Core values atau nilai
inti adalah prinsip-prinsip fundamental yang menjadi landasan bagi budaya
organisasi dan bertindak sebagai panduan bagi seluruh anggota organisasi.
Core values adalah prinsip-prinsip
atau keyakinan mendasar yang menjadi inti dari sebuah organisasi. Nilai-nilai
ini mencerminkan identitas organisasi, etika kerja, dan pandangan tentang
bagaimana operasional organisasi harus dijalankan. Core values menjadi
dasar bagi keputusan strategis, budaya organisasi, serta interaksi internal dan
eksternal dalam organisasi.
Nilai-nilai ini
dapat beragam dan unik untuk setiap organisasi, tergantung pada misi, visi, dan
tujuan organisasi tersebut. Namun, core values harus diartikulasikan
dengan jelas dan menjadi landasan bagi seluruh anggota organisasi dalam
menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka.
Mengapa core
values menjadi sangat penting dalam suatu organisasi? Beberapa fungsi
dan tujuan utama dari adopsi core values adalah:
1)
Membangun
Identitas dan Budaya Organisasi
Core values membantu membentuk identitas
perusahaan dan menciptakan budaya yang konsisten di seluruh organisasi. Ketika
nilai-nilai ini diinternalisasi oleh seluruh anggota, maka organisasi akan
memiliki kesatuan dalam pandangan, tujuan, dan cara beroperasi.
2)
Memandu
Pengambilan Keputusan dan Perilaku Pegawai
Core values berfungsi sebagai
panduan moral dalam menghadapi situasi yang kompleks. Ketika karyawan
dihadapkan pada keputusan sulit, nilai-nilai ini dapat membantu mereka untuk
mengambil langkah yang benar, sejalan dengan prinsip-prinsip organisasi.
3)
Membentuk
Kultur Kerja Positif
Core values membantu membentuk budaya kerja
yang positif di dalam organisasi. Ketika nilai-nilai ini diterapkan secara
konsisten, maka norma-norma positif akan tumbuh dan mengakar dalam lingkungan
kerja.
4)
Meningkatkan
Kinerja Pegawai
Keberadaan core values dapat meningkatkan kinerja pegawai secara keseluruhan. Ketika pegawai merasa terhubung dengan nilai-nilai perusahaan, mereka akan merasa lebih termotivasi untuk memberikan kontribusi maksimal.
5)
Meningkatkan
Kepuasan Peserta
Core values yang tepat dapat memberikan dampak
positif pada kepuasan pelanggan. Nilai-nilai seperti kejujuran, tanggung jawab,
dan kesederhanaan dapat menciptakan hubungan yang kuat antara perusahaan dan
pelanggan.
6)
Meningkatkan
Daya Saing
Organisasi dengan core values yang kuat memiliki
keunggulan kompetitif karena nilai-nilai tersebut mencerminkan keunikan dan
kelebihan organisasi tersebut.
7)
Mendukung
Keberlanjutan Bisnis
Core values juga dapat berperan dalam menjaga
keberlanjutan bisnis jangka panjang. Nilai-nilai yang terfokus pada tanggung
jawab sosial dan lingkungan dapat menciptakan dampak positif pada masyarakat
dan lingkungan sekitar.
BISA ! Core
Values
YKP BNI
Setiap
melaksanakan morning briefing di hari Senin pagi, insan YKP BNI selalu
meneriakkan yel yel Bersama Kita Bisa ! Untuk memperkuat nilai budaya
(core values) agar melekat bagi setiap insan YKP BNI, maka harus ada arti atau
makna yang diambil dari teriakan yel yel tersebut. Oleh karena itu harus
dibangun pondasi core values yang menjadi panduan perilaku keseharian
setiap insan YKP BNI dalam meningkatkan kinerjanya, yaitu BISA, yang
terdiri dari :
B = Berkompeten, I
= Inisiatif, S = Santun dan A = Amanah
Berkompeten
Memenuhi
kualifikasi yang ditetapkan dalam mengemban tugas pekerjaan yang diamanahkan,
mampu menyelesaikan tugasnya dengan kualitas terbaik, terus belajar dan
mengembangkan kapabilitas diri.
Inisiatif
Kemampuan
mengembangkan / menemukan ide dan cara-cara baru dalam memecahkan masalah serta
menemukan peluang.
Santun
Menjunjung tinggi nilai-nilai akhlak, menghargai, menghormati dan berakhlak mulia.
Amanah
Memegang teguh kepercayaan yang diberikan dengan penuh integritas dan profesional.