Artificial Intelligence : Pengertian, Tujuan, dan Masa Depan AI
27 Oktober 2023

Pernahkah kalian menonton film yang bertema tentang robot? Robot-robot tersebut memiliki wujud atau dapat bertransformasi kedalam bentuk menyerupai manusia, ditambah lagi robot tersebut mempunyai kecerdasan yang luar biasa. Kecerdasan yang membuat robot-robot tersebut bisa berpikir dan bertingkah laku layaknya manusia, bahkan dapat mengambil keputusan layaknya manusia. Kecerdasaan tersebut lebih dikenal sebagai kecerdasan buatan atau artificial intelligence.

Bukan hanya didalam film atau cerita fiksi, ternyata kecerdasan buatan sedang berkembang pesat didunia nyata. Buktinya, dalam waktu singkat sudah banyak platform yang dibekali oleh teknologi kecerdasan buatan ini makin masif bermunculan. Salah satu contohnya adalah ChatGPT yang mungkin sering anda gunakan dalam pekerjaan anda.

Kali ini kita akan sedikit membahas mengenai Kecerdasan Buatan / Artificial intelligence (AI), yuk simak artikel selengkapnya!


Apa itu Artificial Intelligence?

Kecerdasan buatan/ Artificial Intelligence adalah kecerdasan yang ditambahkan kepada suatu sistem yang diterapkan kedalam suatu system atau computer dalam konteks ilmiah, sehingga perangkat tersebut mempunyai cara berpikir dan bertingkah laku layaknya manusia.

Tujuan diciptakannya AI diharapkan agar dapat melakukan berbagai macam hal yang akan memudahkan manusia dalam melakukan pekerjaannya. Setidaknya perangkat yang sudah dilengkapi oleh AI dapat melakukan salah satu diantara hal berikut :

  •  Acting Humanly – Sistem yang dapat bertindak layaknya manusia.
  • Thinking Humanly – Sistem yang dapat berpikir layaknya manusia.
  • Thinking Rationally  â€“ Sistem yang dapat berpikir secara rasional.
  • Acting Rationally  â€“ Sistem yang sanggup bertindak secara rasional.


Kecerdasan Buatan vs Kecerdasan Alami

Manusia sebagai entitas yang memiliki kecerdasan alami, mempunyai kekurangan dan kelebihan tersendiri jika dibandingkan kecerdasan buatan yang diciptakan, masing-masing akan saling melengkapi jika dipadukan secara benar. 

  •  Kecerdasan buatan bersifat permanen, berbeda dengan kecerdasan manusia yang bisa memudar atau sering lupa, terlebih ketika sudah tua.
  •  Kecerdasan buatan bisa diduplikasi, berbeda dengan kecerdasan manusia yang tidak mungkin bisa diduplikasi sama persis terhadap orang lain.
  • Menggunakan teknologi Kecerdasan buatan, biasanya lebih murah dalam hal biaya jika dibandingkan dengan menggunakan tenaga manusia.
  • Kecerdasan buatan bersifat konsisten, berbeda dengan manusia yang bisa saja mengalami human error.
  • Kecerdasan buatan lebih cepat, teliti dan mudah didokumentasikan.
  • Kecerdasan buatan tidak mempunyai empati, rasa karena mereka adalah teknologi, berbeda dengan manusia yang secara alami dibekali oleh hal-hal tersebut.

Lantas, bagaimana cara kerja AI sebenarnya?

Singkatnya, cara kerja Artificial Intelligent adalah dengan memanfaatkan data yang diinput untuk dipelajari. Di sini, programmer adalah pihak yang biasanya memberikan data sebagai sumber pengetahuan untuk AI.

Nantinya, AI akan mengidentifikasi data, menganalisis pola dan hubungan antar data, lalu mengambil keputusan berdasarkan apa yang ia pelajari. Semakin banyak berlatih dengan big data, kemampuan AI juga akan semakin meningkat.

Mirip sekali dengan cara kerja otak manusia, kan? Nah, itu tadi pengertian kecerdasan buatan dan cara kerjanya.


Masa Depan Teknologi dengan AI

Artificial Intelligence adalah bidang ilmu teknologi yang pengembangannya membutuhkan sumber daya besar. Baik itu dari segi biaya, tenaga ahli manusia, maupun tingkat kerumitan teknologi di baliknya.

Itulah mengapa, perkembangan AI saat ini masih berada di generasi kedua, yakni Limited Memory. Belum ada produk kecerdasan buatan dari kategori Theory of Mind maupun Self-awareness AI yang bisa dinikmati publik.

Pun demikian, dengan pesatnya kemajuan teknologi yang tersedia, Artificial Intelligence punya masa depan yang cerah, dan bisa dimanfaatkan dengan skala lebih luas di berbagai industri hingga beberapa dekade ke depan.

Siap dengan keberadaan AI?

Artificial Intelligence (AI) adalah bukti inovasi teknologi sudah sampai di tahap mendekati kemampuan manusia. Di artikel ini, Anda sudah mempelajari apa itu AI, contoh penerapan Artificial Intelligence, sampai prediksi tren AI di masa depan.

Nah, meskipun tujuan diciptakannya Artificial Intelligence adalah untuk meniru cara berpikir manusia, Anda sebaiknya tidak perlu khawatir teknologi AI akan menggantikan peran Anda di kehidupan sehari-hari.

Sebaliknya, Anda bisa memanfaatkan kecerdasan buatan untuk memudahkan pekerjaan Anda dan menghasilkan sesuatu secara lebih efektif dan efisien.